.
Share this Post:

Christian Eriksen yang Hidup Kembali dan Ikut Membangunkan Setan Merah

SUASANA di Parken Stadium, Copenhagen, hening seketika. Saat itu, waktu memasuki menit ke-43 pertandingan fase grup Euro 2020 antara Finlandia melawan Denmark pada 12 Juni 2021. Christian Eriksen yang bersiap menerima lemparan ke dalam, tiba-tiba tersungkur.

Tidak ada sentuhan dengan pemain lawan. Eriksen tumbang begitu saja. Kapten Denmark Simon Kjaer bersama Thomas Delaney dan Joakim Maehle berlari ke arah Eriksen. Gelandang yang mengawali karier profesionalnya di Ajax Amsterdam itu sudah tidak sadarkan diri.

Kjaer langsung memberikan pertolongan pertama untuk memastikan lidah Eriksen tidak tertelan. Beberapa saat kemudian, wasit Anthony Taylor meniup peluit untuk menghentikan laga sejenak dan teriakan Kjaer kepada tim medis membuat mereka bergerak cepat menuju ke lapangan.

Para suporter terlihat mulai meneteskan air mata dan mengepalkan tangan, berdoa semoga tidak terjadi hal buruk yang menimpa Eriksen. Para pemain Denmark kemudian membentuk sebuah lingkaran dan bergandengan tangan agar tim medis bisa fokus untuk menyelamatkannya.

Andreas Christensen terlihat menangis, Martin Braithwaite terus memanjatkan doa, dan Delaney berusaha untuk menjaga lingkaran tetap utuh. Kjaer bersama Kasper Schmeichel juga mencoba untuk menenangkan tangisan istri dan ibu Eriksen ketika itu.


Baca selengkapnya...